Pinterest: Dari Dokter Menuju 11 Milyar Dollar
Seorang anak biasanya mengikuti profesi orang tuanya. Terlebih buat anak-anak yang profesi orang tuanya dianggap sebagai profesi elit, dokter contohnya. Namun tidak demikian dengan tokoh satu ini. Kedua orangtua nya adalah dokter mata yang terbilang sukses. Saudaranya pun seorang dokter. Bahkan ia sendiri menyangka dirinya akan menjadi dokter juga.
Tetapi saat ia mulai kuliah di Yale University pada tahun 1999, saat itu juga ia sadar bahwa ia tidak ingin menjadi dokter. Kemudian sadar bahwa ia lebih tertarik ke industri teknologi. Kebetulan sekali orangtua nya sangat terbuka dengan keberagaman dan men-support ide ini. Satu dan lain hal terjadi dan sampai lah ia di Google, bekerja di bagian advertising.
Google adalah salah satu perusahaan dengan label inovasi terbaik di dunia. Itu yang masih ada didalam pikiran saya dan tokoh ini. Dan itu juga yang ia harapkan saat bergabung dengan Google. Namun yang terjadi malah sebaliknya.
Ia mengira akan melakukan hal-hal besar saat masuk ke Google. Namun saat mengeluarkan ide ataupun saran produk, ia mengalami diskriminasi karena tidak punya latar belakang engineering. Akhirnya ia melakukan hal yang biasa dilakukan oleh para inventor, ia keluar dari Google.
Siapakah ‘Tokoh Ini’ ?
Cerita hidupnya sangat menarik, tapi siapakah tokoh ini? Namanya adalah Ben Silbermann. Bagi yang tahu pinterest, ia adalah salah satu founder dari perusahaan besar tersebut. Tapi tentu saat Ben keluar dari Google, Pinterest bukan apa-apa.
Empat bulan setelah Pinterest diluncurkan, hanya 200 orang yang tertarik. Kinerja nya tidak cukup bagus untuk disebut ide yang berhasil. Mungkin blog ini punya lebih banyak pengunjung dibanding Pinterest. He he
Ben tahu kinerja perusahaannya tidak bagus. Karena itu Ben mencoba mencari investor yang ingin memberi modal kepada idenya. Tentu yang bisa ditawarkan hanya ide, wong kinerja perusahaannya jelek. Namun saat mencoba menawarkan idenya kepada investor-investor di Silicon Valley, tidak ada yang tertarik dengan tawaran itu.
Ben banyak mengalami masa-masa terberat pada tahun pertama peluncuran Pinterest. Tetapi ia tidak menyerah. Ia tetap percaya dengan industri teknologi, tekad percaya yang sama saat ia meyakinkan orangtua nya untuk tidak kuliah kedokteran.
Ben memutuskan untuk tetap fokus ke produk Pinterest. Ben banyak memperbaiki desain website dan copywriting website. Alhasil Pinterest adalah salah satu website pertama yang memakai layout grid. Bahkan Ben melakukan pendekatan secara personal lewat tulisannya kepada 7.000 orang pertama yang menggunakan Pinterest.
Hanya setelah 9 bulan setelah peluncuran Pinterest, Ben bisa mengatakan bahwa perusahaannya berhasil. Tapi proses 9 bulan tanpa pertumbuhan itu sangat kejam, jika mental Ben tidak kuat, dunia tidak akan mempunyai Pinterest sekarang.
Sekarang Pinterest bernilai 11 Milyar US Dollar (VentureBeat) dan menjadi salah satu perusahaan teknologi terpopuler. Beberapa fakta menarik dari Pinterest yang bisa kita jadikan motivasi yaitu :
- Ada 100 juta orang yang aktif di Pinterest (VentureBeat)
- Ada 176 Juta orang yang mendaftar di Pinterest sampai pada Januari 2015. (TechCrunch)
- 85% pengguna Pinterest adalah perempuan. (Emarketer)
- Di 2014, pertumbuhan pengguna Pinterest diluar U.S adalah 135% (Mashable)
Tidak semua orang bisa tekun mengerjakan sesuatu, namun sesuatu yang simpel seperti itu lah yang paling berpengaruh!